APA BEDANYA JUS DENGAN BUAH UTUH?
Umumnya banyak orang meyakini jus memiliki tingkat kesehatan yang sama dengan buah-buahan segar atau sayuran. Cairan yang dihasilkan dari jus mengandung sebagian besar vitamin, mineral, dan bahan kimia tanaman yang ditemukan pada keseluruhan buah. Buah dan sayuran memiliki kandungan tinggi serat, namun kandungan tersebut dapat hilang ketika proses jus.
Beberapa orang meyakini tubuh akan lebih mudah menyerap nutrisi dan memberikan waktu beristirahat pada sistem pencernaan. Jus juga diyakini dapat membantu mengurangi resiko kanker dan dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, membantu mengeluarkan racun dari tubuh, membantu pencernaan dan membantu menurunkan berat badan. Namun belum ada bukti ilmiah bahwa jus lebih sehat daripada memakan